Review Perusahaan Terbaik
Review perusahaan bersifat anonim

BEST"Perusahaan Multinasional yang bergerak di bidang Jasa Konstruksi yang cukup potensial untuk menambah pengalaman dan juga untuk memperoleh pendapatan yang cukup sesuai dengan bidang keahliannya."
- Pro
- Lingkungan kerja sangat baik dan cukup potensial untuk menambah pengalaman kerja di bidang konstruksi. selain itu,sangat baik membina hubungan dengan pihak-pihak yang berkepentingan di dalamnya, sehingga menambahan suasana kondusif baik di lingkungan kerja, maupun di luar lingkungan kerja.
- Kontra
- seringkali dijumpai perlakuan tidak adil antara satu bidang dengan bidang lainnya, sehingga seringkali terjadi gesekan antara bidang yang satu dengan yang lainnya. karena terlalu baik kepada pihak lain, seringkali disepelekan oleh pihak tersebut, sehingga terkadang melampaui kontrak kerja yang telah disepakati bersama.

PT Boston Consulting Indonesia (BCG)
Daftar perusahaan yang diminati
Daftar perusahaan yang diminati
- 평점
- 4.7
Institusi·Asosiasi 6 Review
BEST"One of the world's top consulting firms and Forbes Magazine's 2nd best companies to work for in the world."
- Pro
- Gaji sangat tinggi, Benefits banyak, Career development sangat baik, lingkungan internasional, semua kolega luar biasa pintar dan lulusan universitas luar terbaik dunia. BCG sangat mendukung dan mensupport semua konsultannya untuk tumbuh.
- Kontra
- Jam kerjanya fluktuatif dan umumnya sangat lama. Total dalam seminggu dapat mencapai total 72+ jam. Kerjaan pun memeras otak secara konstan

PT Honda Precision Parts Manufacture (HPPM)
Daftar perusahaan yang diminati
Daftar perusahaan yang diminati
- 평점
- 4.1
Manufaktur ·Kimia 24 Review
BEST"Perusahaan multinasional yang tidak melihat jenjang pendidikan tetapo memberi kesempatan pada karyawannya untuk mencapai karir setinggi tingginya"
- Pro
- Benefit untuk karyawan jam kerja flexible tidak terlalu dipressure umr selalu diatas rata-rata dibandingkan dengan pabrik sekitarnya
- Kontra
- Perlakuan tidak adil,masih terlihat senioritas dalam sistem pekerjanya dan kurang pengoptimalan potensi pekerja mudanya

BEST"Perusahaan dengan international exposure yang tinggi dan reputasi nasional yang baik"
- Pro
- Gaji yang bersaing untuk magang, suasana kantor sangat kekeluargaan, lingkungan kerja yang menyenangkan, makan siang gratis, dapat kesempatan untuk travelling walaupun masih magang
- Kontra
- kurangnya work pressure untuk masa pembelajaran karier, terkadang masih kosong jobdesc, mentor terkadang sibuk sehingga cukup sulit meminta waktu untuk berdiskusi

BEST"Perusahaan yang baik untuk cari pengalaman, krn banyak banget kerjaanya.."
- Pro
- 1. Ilmu baru (cocok buat fresh grad) 2. Tempat untuk belajar jaga emosi & berpolitik 3. Tempat dimana kalau ada demo, jalanan pasti macet. 4. Dekat spbu & tambal ban (untuk kondisi darurat) 5. Dapat makan di kantin (porsi wajar, bukan yg kenyang) 6. Parkiran luas
- Kontra
- 1. Lagi trial selama 3 bulan, mulai 1 feb 2018, seminggu dihimbau 52 jam kerja 2. Gaji tidak naik 2 tahun 3. Tidak ada uang transport 4. Pengangkatan pegawai tetap hanya yg terpilih (ada yg 10th lebih msh aja kontrak) 5. Tdk ada bpjs kes ataupun ketenagakerjaan (adanya asuransi alianz dengan premi yg tdk tinggi) 6. Jam 12 - 1 siang lampu & ac mati (hemat listrik) 7. Sang owner seakan - akan tidak terjun lgs ke bawah bagaimana kondisi yg sebenarnya (terlalu percaya sama para managernya)