BEST"Tempat Belajar untuk Para Lulusan Baru khususnya di bidang Teknologi (IT dan Hardware)"
- Pro
- Cocok buat para lulusan baru yang belum punya pengalaman kerja. Karena di sini akan di ajarin dengan SPV nya, ga langsung dilepas kerja sendiri. Karena banyak yang seumuran, jadi berasa punya keluarga baru
- Kontra
- Roll-Over karyawan yang sangat cepat. mungkin karena ini untuk fresh graduate, ketika sudah berpengalaman akan mencari tempat baru dan tantangan baru
BEST"Sebenarnya bagus untuk anak intern belajar mengenai Public Relation, cukup banyak tugas yang dikerjakan"
- Pro
- Bisa belajar banyak di sini, apalagi yang ingin meniti karir di bidang Public Relations
- Kontra
- Meskipun bisa belajar banyak, ga dikasih kesempatan buat ngerjain end-to-end project, dan senior yang memegang intern tidak "merangkul", appreciation is also super limit
BEST"Perusahaan yang bagus untuk mengembangkan diri dengan support dan budaya kerja yang baik"
- Pro
- Support dan Budaya kerja yang baik, dapat membantu anda mengembangkan diri anda. Project manajer mampu memahami kemampuan karyawan sehingga tidak salah sasaran dalam memberikan tugas
- Kontra
- Sering adanya lembur, meskipun ada tunjangan lembur, kurang work life balance karena banyak proyek yang dikerjakan.
BEST"Perusahaan IT Konsultan untuk fresh graduate sangat rekomen jika mau mencari pengalaman kerja"
- Pro
- Tidak banyak benefit tetapi berani membayar upah yang besar dan tidak terlalu rumit dalam birokrasi
- Kontra
- status tidak bisa resign selama kontrak berjalan diharapkan bisa dihapuskan karena cukup meresahkan
BEST"Perusahaan ini adalah perusahaan multinasional yang cukup bergerak di bidang telekomunikasi. Di tingkat nasional, perusahaan ini adalah perusahaan telekomunikasi nomor 2. Dalam hal ini, Telkomsel menempati urutan pertama, sedangkan posisi ketiga ditempati oleh Indosat."
- Pro
- Banyak ilmu yang dapat kamu serap, apalagi buat kamu yang backgroundnya IT. Kamu akan menemukan banyak ilmu baru & tentunya sangat bermanfaat untuk perkembangan karir kamu. Kamu akan bekerja dengan orang-orang yang smart, muda, energik, fast. So kualitas, kemampuan, & kreativitas kamu akan sangat terasah. Banyak club karyawan yang dapat kamu ikuti, so kamu dapat mengembangkan bakat kamu. Ini adalah salah satu perusahaan yang memiliki banyak club seperti club futsal, gym, adverture, movie, basket, badminton, runners, dll.
- Kontra
- Tidak ada program MT secara terbuka untuk para freshGraduate yang dapat langsung diproses untuk menjadi karyawan tetap Perusahaan "Pelit" dalam memberikan "kemakmuran" kepada karyawan, karena perusahaan ini menerapkan prinsip "Super Low Cost". Jenjang karir sangat jelas, akan tetapi untuk naik ke 1 level diatasnya sangat susah. Tidak sedikit karyawan yang sudah bekerja selama 2 tahun, jabatan & gajinya tidak berubah sama sekali. Perusahaan ini lebih suka mengambil orang dari luar (perusahaan lain) untuk menempati posisi krusial seperti manager, GM, VP dll, dari pada harus ambil dari orang dalam perusahaan itu sendiri. Politik didalam perusahaan ini sangat kuat & boleh dikata "tidak sehat". Makin dekat kamu dengan manager, boleh dikata makin aman karir kamu. Disini kamu harus pintar cari muka & jadi "penjilat".
BEST"perusahaan yang bagus untuk mengawali karier saat Fresh Graduate karena proses pengembangan kompetensi sangat baik"
- Pro
- pengembangan kompetensi sangat baik, mentoring berjalan baik. Gaji baik, bonus jelas, THR, cuti dibayat
- Kontra
- jenjang karir kurang jelas karena mostly profesional. Kenaikan gaji tidak jelas kapan nya
BEST"Perusahaan yang sedang berkembang dan membutuhkan fresh ide dari para fresh graduate"
- Pro
- tempat bekerja yang nyaman dan gaji yang di atas rata2 serta bekerja dengan outfit yang di luar kebiasaan seperti celana jeans,kemeja dan sepatu sport ( its cool isnt it )
- Kontra
- perusahaan yang masih fleksibel dengan cepat nya perubahan kebijakan jadi harus terbiasa dengan ada nya perubahan kebijakan sewaktu waktu
BEST"perusahaan yang bagus untuk mengawali karir it mu dan berkembang"
- Pro
- cocok untuk pengembangan skill dalam dunia it di indonesia dan berlatih skill dalam dunia it
- Kontra
- banyak lembur dan terkadang hal tersebut menguras energi dan pikiran kita saat bekerja
BEST"Perusahaan yang bagus untuk mengawali di bidang Telekomunikasi. Karena transfer ilmu dari rekan senior sangat open dan cepat"
- Pro
- Sharing knowledge dan kepercayaan langsung saat training on field yg bagus, sehingga sbg fresh graduate akan cepata belajar. Dan pada akhir nya akan mandiri bertuga sendiri. Full support dari rekan senior. Hubungan kekeluargaan di perusahaan sangat bagus
- Kontra
- Keluar kota di luar DKI seperti daerah Jawa barat tidak dapat allowence keluar kota
BEST"Perusahaan bagus anda yang ingin mengawali karir di bidang telekomunikasi"
- Pro
- sangat cocok untuk mengembangkan diri, dari awal anda lulus kuliah, jika ingin konsen , jadilah DT dulu
- Kontra
- untuk karyawn baru, lama sekali masa uji cobanya, janjinya 3 bulan,tapi sampai berbulan-bulan belum naik kontrak juga, agak kecewa sebenarnya, tidak melihat apa yang dikerjakan banyak, tapi status belum kontrak.