BEST"Perusahaan yang baik sebagai tempat belajar sebagai engineer, apalagi untuk fresh graduate yang ingin memiliki pengalaman sebagai engineer"
- Pro
- Tingkat kekeluargaan antar karyawan, tidak ada gap antara manajemen dan staff. Tim kompak dan dekat, work life balance cukup baik
- Kontra
- Jika dibandingkan dengan perusahaan konstruksi lainnya, gaji termasuk rata-rata. Terkadang workload agak berlebih
BEST"karier mahasiswa magang di pt detpak indonesia divisi mechanical engineering"
- Pro
- manajemen sangat baik, keuangan finasial sangat baik, tidak perlu khawatir soal gaji, karena manajemen sangat baik
- Kontra
- perusahaan tidak berkembang, sehingga ada kemungkinan untuk kalah saing dengan perusahaan lain, kadang suka terlambat saat lengiriman
BEST"Perusahaan yang baik untuk banyak belajar dan betah meski ada drama sekalipun."
- Pro
- Asuransi, jam flexible, management level yang terstruktur rapi, management yang flexible, mendengar dan memberikan reward kepada pegawainya.
- Kontra
- Reward masih kategori hiburan semata, skema bonus yang kurang menarik untuk non sales, terlalu banyak produk launch sehingga pegawainya yang efisien jadi keteteran.
BEST"Perusahaan yang bagus untuk belajar menjadi brand marketing di bidang consumer goods"
- Pro
- lingkungan kerja yang sangat kekeluargaan, dapat melatih diri agar disiplin waktu maupun disiplin dalam bekerja
- Kontra
- tidak ada jenjang karir, benefit hanya bpjs, lingkungan di luar dan dalam gedung kantor yang kurang nyaman
BEST"bagus untuk awal karir. menawarkan posisi yang bagus untuk para jobseeker yang minim pengalaman."
- Pro
- fasilitas dan benefitnya cukup memuaskan. gaji pokok, tunjangan, bonus, bpjs, thr, asuransi medis
- Kontra
- perlakuan tidak enak dari rekan kerja. sering lembur jika berhubungan dengan bagian operasional
BEST"Perusahaan yang bagus untuk mengawali karir, banyak materi yang bisa di pelajari karna selalu belajar hal-hal baru dari tiap project maupun troubleshot"
- Pro
- Mendapat asuransi kesehatan, mendapat tunjangan makan,transport dan komunikasi meskipun nilai nya kecil. Mendapatkan pelatihan dari perusahaan
- Kontra
- Tidak mendapat tambahan uang untuk lembur, resource yang agak sedikit untuk handle project yang banyak. Alhasil karyawan sering kewalahan
BEST"perusahaan yg bagus untuk awal karier bagi yang baru lulus"
- Pro
- semua benefit ok, gaji, kesehatan, makan, uang kos dlll, pokoke ok buanget, perusahaan jepang
- Kontra
- terlalu underpressure, kayak kuli, di bawah tekanan, maklum jepang punya, ok o k o
BEST"Perusahaan IT, harus mengerti banyak soal IT untuk bisa bekerja disini"
- Pro
- Gaji sesuai dengan pengalaman kerja yang dimiliki, kebebasan dalam kerja, atasan tidak terlalu memonitor pekerjaan, waktu kerja fleksible, bisa kerja dari mana saja
- Kontra
- Kurang product knowledge terhadap karyawan baru, senior kurang memahami junior (apalagi yang bukan berasal dari IT), tidak ada working station yang jelas - karyawan bisa duduk di mana saja bahkan bisa tidak dapat tempat duduk.
BEST"Perusahaan yang bagus untuk mengawali karir dari nol / terutama bagi belum mempunyai pengalaman kerja"
- Pro
- selama 3 tahun saya bekerja mulai banyak perubahan terutama banyaknya tunjangan yang di berikan kepada karyawan dan pemilik perusahaan serta atasan yang baik
- Kontra
- sudah mulai banyak peraturan yang sangat memberatkan bagi kebanyakan karyawan, salah satu contohnya sistem kerja OB (Office Boy) yang menjadi 2 shif itu sangan memberatkan saya karena kasa sedangv kuliah malam dan juga gaji yang di berikan tidak sesuai dengan UMR yg pemerintah tetapkan
BEST"Cocok untuk yang workaholic dan yg berloyalitas tinggi thd perusahaan"
- Pro
- Tempat yg bagus untuk mempelajari tentang kustodi.dan sangat cocok untun oramg yg sangat suka bekerja.
- Kontra
- Sangat senioritas dan terlalu menekan karyawan. Karna membutuhkan loyalitas tinggi tanpa mengenal waktu.