BEST"Perusahaan yang baik untuk yang belajar berkarir. menghadapi problem problem yang tidak biasa bagi junior yang ingin mengawali karir di dunia perkebunan"
- Pro
- Gaji yang ditawarkan lumayan tinggi untuk level staff. dilengkapi dengan tunjangan dan cuti yang lumayan untuk 3 tahunan
- Kontra
- Manajemen kurang tertata, terasa ada ketimpangan antara target dan dukungan manejemen, hingga pelaksanaan dilapangan sering kerepotan. fasilitas kurang memadai. sering berat sebelah bagi karyawan hingga menimbulkan kejenjangan sosial
BEST"Perusahaan dinamis yang cocok untuk fresh graduate. Belum cocok untuk jangka panjang."
- Pro
- Suasana kerja yg terbuka, kita bisa mengemukakan pendapat tanpa takut disalahkan. Lingkungan kerja juga kondusif, minim politik kantor.
- Kontra
- Tidak ada asuransi kesehatan dan tidak ada bayaran lembur ataupun bonus kecuali ada negosiasi. Tingkat kenaikan gaji tidak jelas karena tidak ada KPI. Top management memberi janji yang harus ditagih berkali-kali untuk ditepati.
BEST"Perusahaan yang bagus untuk mengawali karir. Kekeluargaan yang erat dan tidak ada senioritas."
- Pro
- Benefit kesehatan dan kemudahaan tukar dinas saat mendapat hal mendesak dan tidak di persulit
- Kontra
- Kenaikan gaji yang kecil. Tunjangan insentif kecil dan tidak ada uang lembur. Tidak ada jenjang karir
BEST"Perusahaan yang baik untuk memulai pengalaman sebagai it staff dan support secara general"
- Pro
- Lingkungan kerja yang kondusif rekan-rekan kantor baik stress level sedang suitable untuk memulai pengalaman pekerjaan bagi pemula atau fresh
- Kontra
- Jobdesk agar tidak dicampurkan dengan marketing,mungkin hanya untuk IT nya memaintenance untuk marketing online mungkin bisa di serahkan ke admin atau cs dan IT untuk mentraine penggunaan ecommerce
BEST"perusahaan bagus untuk serius memulai karier dan ingin meningkatkan karir"
- Pro
- Benefit kesehatan diberikan lengkap, budaya perusahaan yg bersahabat dan kekeluargaan, cocok untuk anak muda yang mencari tantangan dan pengembangan skill
- Kontra
- kerjaannya banyak jadi mengharuskan kita sering lembur tetapi tetap dibayar walaupun sering lembur
BEST"Menurut saya rumah sakit ini memiliki pelayanan yang lebh baik dari rumah sakit lain di kota ini"
- Pro
- Lingkungan yang sangat mendukung dalam ke agamaan, lingkungan kerja yang nyaman teman teman yang sangat solid, gaji cukup dibanding dengan tempat lain (dikota ini)
- Kontra
- uang lembur dan tunjangan tergolong cukup kecil, hari libur tetap oncall, cuti hanya diberikan setelah 1 tahun bekerja
BEST"Perusahaan yang bagus untuk fresh graduate yang ingin mendapatkan ilmu dalam bidang pekerjaan nya"
- Pro
- Suasana kerja yang nyaman dan bebas berekrpreksi dalam berpakaian karena termasuk salah satu perusahaan di group media
- Kontra
- kurangnya jenjang karir dan benefit yg didapatkan selain gaji tidak jelas kecuali thr
BEST"Perusahaan baik untuk mengawali karir untuk anak muda yang baru lulus sekolah atau kuliah"
- Pro
- karir baik cocok untuk pengenbangan skill dan memiliki atasan yang mau mengajari dengan baik
- Kontra
- lembur hampir setiap hari bagi produksi dan jam kerja yang kontra dan lembur yg kurang
BEST"Perusahaan start up yang bergerak di bidang event organizer, wedding organizer, talent management & movie production."
- Pro
- Waktu kerja fleksibel dan manajemen kekeluargaan sekali. Cocok untuk freshgraduate yang sedang mencari pengalaman atau yang ingin mencari kerja paruh waktu.
- Kontra
- Gajih tidak tetap, sesuai ada event yang berlangsung atau tidak. Perencanaan manajemen masih belum tersusun dengan baik.
BEST"Perusahaan yang bagus untuk mengawali karir dan menambah pengalaman sebagai peneliti"
- Pro
- Kesempatan untuk belajar banyak topik terkait ilmu sosial, terutama ekonomi dan demografi, dengan terlibat dalam proyek penelitian
- Kontra
- Gaji kecil dibandingkan dengan pekerjaan lain yang dapat dilakukan oleh seorang lulusan ilmu ekonomi. Terkadang terjadi keterlambatan pembayaran gaji