BEST
"PT. MKM, khususnya bagian perakitan mesin (lebih dikenal sebagai PT. MKM II) merupakan perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur otomotif. Perusahaan ini jelas sudah memiliki brand awareness yang cukup kuat di Indonesia."
- Pro
-
PT. MKM II (Perakitan Mesin) adalah tempat yang tepat bagi para mahasiswa untuk belajar khususnya di yang memiliki study background engineering ataupun manajemen operasi. Terutama bagi mereka yang hendak terjun dan mempelajari kegiatan di lapangan pabrik lebih dalam lagi. Mahasiswa yang menjalani magang di perusahaan ini mendapat jatah makan siang bersama para pekerja.
- Kontra
-
Mahasiswa magang tidak diberi gaji maupun tunjangan seperti biaya transport,dsb. Apabila tujuan dari magang adalah murni untuk mencari data maupun pengalaman kerja maka hal ini tidak akan menjadi masalah,
- Pesan Untuk Pihak Manajemen
-
Rasa kekeluargaan dalam ikatan pekerja memang perlu, namun apabila ada masalah yang menyangkut pekerjaan dan kepentingan perusahaan, ada baiknya peraturan yang telah diberlakukan dilaksanakan, seperti pemberian sanksi terhadap pihak yang melanggar, dsb.
Perusahaan ini setelah 1 tahun
Akan tetap sama.
Perusahaan ini direkomendasikan untukmu!