BEST
"Perusahaan yang cukup baik untuk magang dan memulai karir setelah lulus, karena proyek yang didapat bermacam-macam dan kita dapat berkontribusi besar."
- Pro
-
Pengalaman yang diberikan cukup banyak, karyawan baru bisa cepat beradaptasi karena lingkungan cukup mendukung, atasan cukup bisa memberikan kepercayaan pada bawahan untuk memegang tanggung jawab, dan sesama karyawan bisa saling bekerja sama dengan baik, tidak ada senioritas.
- Kontra
-
Kontrak tidak jelas, benefit kesehatan hanya BPJS, perhitungan bonus atau insentif tidak objektif (sesuai maunya owner saja), penilaian owner pada karyawan subyektif (tidak berdasarkan KPI yang jelas), jenjang karir tidak banyak.
- Pesan Untuk Pihak Manajemen
-
Manajemen perusahaan lebih terbuka dalam menjelaskan keadaan perusahaan sebenarnya, jangan sampai karyawan tahu hanya dari mulut ke mulut. Owner sebaiknya memiliki dasar yang jelas dalam menilai karyawan dan dalam memberikan bonus, karena hal tersebut akan memotivasi karyawan. Jangan terlalu banyak aturan karena perusahaan ini bergerak di bidang jasa kreatif, orang kreatif tidak bisa terlalu banyak diatur, cukup dilihat dari performanya dalam memegang proyek, apakah bertanggung jawab atau tidak.
Perusahaan ini setelah 1 tahun
Akan tetap sama.
Tidak merekomendasikan perusahaan ini.