Profil The Joedo Center
The Joedo Center didirikan pada tahun 2005 di Jakarta oleh Hanitianto Joedo, yang bergerak di bidang jasa pendidikan, pelatihan, pengelolaan dan konsultasi manajemen bisnis/UMKM dan komunikasi
The Joedo Center, adalah lembaga studi dan pengembangan kreatif, yang didirikan oleh Hanitianto Joedo tanggal 16 Oktober 2005 di Jakarta, bergerak dibidang konsultansi, produksi dan pendidikan kreatif.
The Joedo Center memindahkan semua kegiatannya ke Yogyakarta pada tahun 2010, dan menempati studio di daerah Godean, Sleman hingga saat ini yang mengembangkan beberapa usaha/bisnis/kegiatan dan jasa, antara lain Studio Animasi (Joedo Animations); Sekolah Animasi (Padepokan Animasi), Pendidikan Kreatif (creativator) dan Konsultan Kreatif (Joedo & Associates)
Selain itu, The Joedo Center juga mendirikan dan menginisiasi beberapa komunitas, antara lain Jogjanimations (Komunitas Animasi di Jogja, 2010) dan Animasolo (Komunitas Animasi di Solo, 2011), Forum Jogja Kreatif/FJK (2015), Jogja Museum Society/JMS (2015) dan Jogja ICT Forum /JICTF (2016) untuk mendukung Program Jogja untuk Dunia.

Website | |
---|---|
www.joedo.link | |
Alamat Perusahaan | |
Jl. Sagan Timur No.123, Sagan, Yogyakarta, 55564 | |
Sektor Industri | Direktur |
Pendidikan·Pelatihan | - |