BEST"Perusahaan di bidang kuliner yang selalu memberikan inovasi baru di setiap tahunnya"
- Pro
- cocok sekali untuk anak muda yang ingin bekerja dengan fun tapi mendapatkan banyak pengalaman dan ilmu
- Kontra
- jam kerja yang tidak terbatas, gaji yang kurang sesuai dengan jabatannya, disiplin kerja yang masih kurang
BEST"perusahaan yang bagus untuk mengawali karir di bidang hospitality industry dengan lingkungan kerja yg baik"
- Pro
- Perhitungan gaji pokok berdaasarkan peraturan pemerintah. BPJS kesehatan, JHT, jaminan pensiun. Uang bunus jasa pelayanan.
- Kontra
- Banyak rekan kerja yang senior shg budaya kerja kurang up to date mengikuti perkembangan zaman.
BEST"perusahaan yang bpk/ibu pimpin, salah satu kehormatan bila saya dapat bergabung dan bekerja sama dengan perusahaan bpk/ibu pimpin"
- Pro
- benefit kesehatan yanng diberikan lengkap, ada asuransi untuk keluarga juga. Budaya perusahaan sangat cocok untuk anak muda meniti karir masa depan
- Kontra
- perlakuan tidak adil, susah bertemu dan berbicara tentang keluhan kita dengan atasan, selalu lembur tetapi tidak di gaji
BEST"Untuk Fresh Graduate cocok lah, tapi klo untuk kedepannya lebih baik di pertimbangkan lagi"
- Pro
- Lingkungan kerja okay, jam kerja juga okay. dapat belajar pengalaman di dunia restaurant
- Kontra
- pembagian tugas kurang jelas, ada beberapa faktor yang membuat adanya jarak antara divisi 1 dengan yg lain. atasan cenderung perintah saja. pembagian SC tidak adil
BEST"Perusahaan yang bagus untuk belajar keluar dari zona nyaman, mengembangkan soft skill, mencari relasi"
- Pro
- ada uang lembur, teman- teman seperjuangan yang bisa berbagi pengalaman dan cerita, atasan yang baik dan mau mengajari staff baru, ada manajer yang terlalu bawa hati saat angkatan saya (tapi setelah angkatan saya keluar, mbak2 manajemen juga berhenti dari situ)
- Kontra
- kalo posisi kafe sedang rame terkadang menimbulkan stress, hingga terasa gaji kurang worth dengan usaha yang dikeluarkan
BEST"perusahaan yang bagus untuk anak baru lulus sekolah, dan ingin memulai berkarir didunia f&b"
- Pro
- sangat cocok untuk anak muda yg ingin memulai karir dan bealajar dalam dunia resto
- Kontra
- untuk salary tidak sesuai dengan umr/ kebijakan pemerintah, terlalu banyak potongan dalam salary
BEST"Perusahaan yang bagus untuk mencari pengalaman kerja dan menambah relasi"
- Pro
- Bersifat kekeluargaan, mengutamakan ibadah, memberikan makan siang untuk officer, tidak ada batasan antar jenjang jabatan
- Kontra
- Kurangnya penilaian karyawan secara objektif, cocok untuk orang yang 'yes-man', kurangnya jenjang karir
BEST"perusahaan yang bagus untuk mengawali karir dan pengembangan bakat dan talenta"
- Pro
- kesehatan , tunjangan bonus , tips , fasilitas makanan , off shore , banyak bonus dan asuransi jiwa
- Kontra
- manajemennya agak kacau sehingga banyak gaji karyawan yang tidak seimbang misalnya gaji bawahan dengan atasan sama besarnya
BEST"perusahaan yang bagus untuk mengawali karir sebagai fresh graduate person"
- Pro
- Tantangan dalam perusahaan ini sangat cocok untuk pemuda fresh graduate dalam mencari income
- Kontra
- Pada insentive dalam hasil pekerjaan kurang sesuai dengan pekerjaan dan tanggung jawab yang telah dijalani
BEST"Resto keluarga yang cukup terkenal hingga memiliki pelanggan di beberapa kalangan artis dan orang-orang kantor."
- Pro
- Situasi kerja yang tidak begitu kaku. Lebih seperti teman, kawan kerja dan keluarga. Harga yang ditawarkan di resto ini juga cukup relatif terjangkau.
- Kontra
- Kadang memang ada beberapa tekanan sistem kerja di perusahaan yang telah membuka cabang di beberapa daerah di Indonesia ii.