BEST"Perusahaan yang baik untuk magang dan mengenal awal dunia konstruksi, khususnya bandara."
- Pro
- Terdapat pembimbing dan pekerjaan yang dapat dipantau, tergantung hasil diskusi dan progress lapangan.
- Kontra
- Karena bersifat magang maka pekerjaan masih terbatas dan bersifat monoton. Keseharian berulang sehingga pekerjaan magang lebih banyak atas inisiatif sendiri.
BEST"Perusahaan bagus untuk mendapatkan pengalaman di industri F&B terutama yang tertarik dengan coffee."
- Pro
- Asuransi BPJS, Free Coffee, Bisa membuka wawasan mengenai coffee dengan event dan tools yang disediakan perusahaan. Peralatan kerja yang cukup baik untuk menunjang pekerjaan. Management cukup baik dan terbuka akan perkembangan perusahaan.
- Kontra
- Kinerja karyawan kurang dihargai, tidak ada asuransi private, tidak ada uang lembur. Industri F&B yang dinamis dan penuh persaingan menjadi tantangan tersendiri.
BEST"Perusahaan yang bagus untuk belajar banyak hal dan bagus untuk fresh graduate"
- Pro
- Lembur yang tidak terlalu sering. Lingkungan nyaman, dan akses kantor lumayan mudah karena dekat halte busway
- Kontra
- Sebagai junior hampir tidak ada jenjang karier, benefit sangat terbatas, peraturan internal yang selalu berubah sesuai keinginan manajemen
BEST"NGO Housing and Settlement yang sangat berpengalaman khususnya untuk melayani masyarakat berpenghasilan rendah."
- Pro
- Bisa banyak belajar mengenai community based housing program, WASH, untuk masyarakat berpenghasilan rendah.
- Kontra
- Masih tergantung dengan donasi, perlu dipikirkan resource dana yang lebih berkelanjutan, termasuk penggalangan dana dari individu-individu masyarakat.
BEST"Perusahan yang baik untuk memulai bidang di consultant yang fokus untuk marketing"
- Pro
- Take home pay yang diatas rata-rata perusahaan lain. Koneksi kepada yang lain yang luas
- Kontra
- Selalu ada tugas tambahan yang diluar dari job desc kita. Pekerjaan yang kebanyakan overload
BEST"Selama magang mendapatkan pelajaran di PT Angksa Pura II dalam pengelolaan kebandarudaraan"
- Pro
- banyak pelajaran selama magang dan pegawai PT Angkasa Pura II sangat ramah dan budaya perusahaan yang baik
- Kontra
- tidak ada tanggung jawab khusus yang diberikan kepada anak magang, jadi menunggu arahan setiap harinya apa yang perlu dibantu atau dikerjakan
BEST"Perusahaan agency properti di kota malang yang memiliki relasi developer ternama di kota Malang"
- Pro
- Suasana kekeluargaan sangat erat, sehingga menyenangkan ketika berada dalam lingkungan kerja. dan juga menyenangkan bisa menjadi karyawan disini
- Kontra
- kurangnya bimbingan dari para senior bagi yang baru masuk, dan juga pengawasan dari pihak direksi yang kurang
BEST"Cocok untuk yang ingin tantangan bidang marketing khususnya untuk pariwisata"
- Pro
- Benefit yang diberikan cukup bagus. gaji, tunjangan, asuransi dan kenikmatan karyawan selain itu budaya disini santai tapi serius
- Kontra
- Jenjang karir kurang memuaskan selain itu jam kerja untuk operasional cukup padat dan tidak bisa libur tanggal merah
BEST"Perusahaan yang bagus untuk mempelajari dasar-dasar HR consulting khususnya untuk masalah rekruitmen"
- Pro
- Selain mengerjakan bagian administrasi, mahasiswa magang dilibatkan langsung untuk mengerjakan tugas-tugas seperti pegawai lainnya sehingga memperoleh cukup pengalaman sebagai bekal untuk terjun ke dunia kerja yang sesungguhnya
- Kontra
- Jenis pekerjaan yang dilakukan lebih banyak terakit rekruitmen sehingga hanya sedikit bidang hr lain yang dipelajari
BEST"Perusahaan yang sangat bagus bagus sekali baik bersih dan tertib"
- Pro
- Perusahaan yg sangat cocok untuk posis magang karena dibayar sesuai dengan pekerjaan nya
- Kontra
- Istirahat yg kurang karena semakin berkurang semakin banyak bayarannya agar semangat juangnya tinggi